Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Pohon Adalah Makna Kehidupan



Pohon dapat kita temui di mana saja. Banyaknya pembangunan menyebabkan tempat untuk pohon menyempit. Hal tersebut biasanya diakibatkan dari pembangunan rumah, jalanan, sarana umum dan lain-lain. Sehingga akhir-akhir ini keberadaan pohon menjadi berkurang
Pohon adalah mahluk hidup yang tidak bisa berjalan, tetapi memberikan manfaat bagi semua mahluk hidup, khususnya kita sebagai manusia. Pohon bisa dikatakan penyeimbang alam dan Makna Kehidupan. Jika penyeimbang berkurang bagaimana jadinya ya? Tentu alam menjadi tidak seimbang. Pohon dikatakan penyeimbang karena dapat memberikan manfaat. Adapun salah salah satu manfaat dari pohon adalah dapat menampung air dan menghasilkan oksigen.
Tahukah kamu sebenarnya pohon dapat menyimpan air sebanyak 1,2 kg per hari. Wah banyak juga ya? Jika kamu menanam pohon berarti secara tidak langsung kamu mempunyai persediaan air yang cukup banyak. Akhir-akhir ini banyak terjadi kemarau yang panjang dan sulit mendapatkan air. Hal tersebut tentu saja terjadi, karena kita tidak mempunyai tempat untuk cadangan air.  Selain itu air juga merupakan pabrik penghasil oksigen di bumi. Apa jadinya yah jika tidak ada oksigen? Oksigen adalah zat yang dibutuhkan oleh manusia untuk bernapas. Itulah sebabnya ketika kamu berada di dekat pohon, maka kamu akan terasa segar. Kamu akan merasa nyaman dan teduh karena pohon juga akan melindungimu dari terik matahari. Pohon akan menyerap panas matahari, menyerap debu dan mengundang burung-burung. Jadi kamu pasti akan merasa nyaman jika dekat dengan pohon, maka wajar apabila pohon dianggap memberikan kehidupan
Selain di sekitar rumah, pohon juga banyak terdapat di hutan. Hutan merupakan tempat yang paling banyak  pepohonan. Pepohonan di hutan banyak diburu oleh manusia. Hal tersebut dikarenakn pepohonan dapat menghasilkan kayu. Kayu merupakan sumber utama yang sering diburu dan digunakan dari suatu pohon. Kayu-kayu tersebut biasanya dijadikan bahan untuk barang-barang tertentu seperti meja, kursi, lemari, rumah dan sebagainya. Selain itu, beberapa pepohonan juga dapat mengasilkan karet, minyak dan sebagainya.
Meskipun jauh, pohon di hutan juga memberikan manfaat yang besar bagi kita semua. Dengan banyaknya pohon di hutan berarti banyak sekali persediaan air di hutan. Akibatnya sungai-sungai tidak akan mengalami kekeringan. Setiap saat sungai akan mengalirkan air. Dengan begitu, semua kehidupan akan merasakan manfaat air misalnya untuk pertanian, untuk perikanan dan juga untuk bahan konsumsi.
Manfaat lain dari pohon yaitu dapat mengikat tanah. Jika suatu saat terjadi hujan yang sangat lebat, maka air hujan akan membawa lapisan permukaan tanah. Keadaan tersebut sangat berbahaya, karena dapat menyebabkan erosi. Apakah kamu tahu erosi? Erosi adalah ternjadinya pengikisan tanah yang diakibatkan oleh aliran air. Dengan adanya pohon, maka akar-akar pohon akan mencengkram tanah. Tanah-tanah pun tidak akan terbawa oleh aliran air dan alam tetap indah.
Tentunya kamu akan senang jika alam kita tetap indah kan? Pepohonan akan memberikan kedamaian. Untuk itu kamu harus tetap memerhatikan pohon. Biarkan pohon tumbuh dengan alaminya. Supaya kamu dapat dilindungi oleh pohon.
Bagaimana jika tidak ada pohon? Jawabannya tentu akan menjadi gersang. Udara akan terasa panas dan menimbulkan kegerahan. Saat ini banyak sekali terjadi penebangan besar-besaran yang dilakukan manusia dengan mengindahkan aturan penebangan. Akibatnya beberapa hutan mengalami kerusakan. Di Indonesia saja penebangan hutan telah menyebabkan beberapa pohon mengalami kepunahan. Diperkirakan sebanyak 50% lebih hutan Indonesia telah habis ditebangi sehingga keindahan alam Indonesia menjadi tercoreng. Jika kamu mengambil perumpamaan, hutan Indonesia seperti rambut di kepala yang botak.
 Meskipun semua orang mengetahui pentingnya akan pohonan, namun kenyataannya hampir setiap negara melakukan penebangan hutan. Bahkan beberapa negara maju pun melakukan penebangan hutan terlebih dahulu. Aneh sekali ya! Namun masalah hutan kini dianggap sebagai permasalahan dunia. Artinya semua hutan yang masih tersisa di muka bumi dianggap sebagai dari kepentingan dunia. Beberapa ahli mengatakan bahwa hutan adalah paru-paru bumi.
Mengapa demikian? Jika kita bayangkan, paru-paru merupakan salah satu organ yang sangat penting untuk bernapas. Berarti keberadaan hutan pun sangat penting bagi semua kehidupan. Jika tidak, kita tidak dapat membayangkannya kelak dunia ini akan seperti apa.
Begitu penting keberadaan hutan di muka bumi, hingga jika terjadi ancaman terhadap hutan berarti menjadi ancaman semua orang, semua mahluk hidup di muka bumi.
Hutan itu sangat penting, lalu sebenarnya apa saja sih yang ada di hutan? Hutan merupakan tempat beragai mahluk hidup. Yang menjadi faktor utamanya tentu saja pepohonan. Selain itu, banyak pula mahluk hidup lainnya hidup di hutan. Namun jika pepohonan di hutan habis, semua mahluk hidup yang ada di hutan pun akan meninggalkan daerah tersebut. Hal tersebut dikarenakan hutan dapat menghasilkan bahan makanan bagi mahluk yang lainnya. Sementara jika hewan-hewan yang lain tidak ada, hutan akan tetap saja ada. Mengapa demikian ya? Hal tersebut dikarenakan pepohonan tersebut dapat membuat makanan sendiri. Pepohonan yang dimaksud berupa pepohonan hijau. Pepohonan hijau disebut tanaman produsen. Bagaimananakah caranya pohonan membuat makanan sendiri?
Pohonan hijau dapat membuat makanan sendiri dengan mengambil zat mentah yang berada di udara, tanah dan air. Setelah itu, pepohonan akan menggunakan karbondioksida akan memroses garam mineral. Nah selanjutnya sinar matahari akan menggabungkan semua unsur menjadi makanan. Semua proses itu dilakuka pada bagian tertentu pepohonan, yaitu daun yang mengandung klorofil. Klorofil adalah zat hijau daun. Jadi semua proses tersebut terjadi di dalam daun yang hijau. Setelah melakukan pembuatan makanan, maka pohonan hijau pun akan mengeluarkan oksigen ke udara.

0 komentar:

Post a Comment

Recent Post no Thumbnail by Tutorial Blogspot